Cara Membuat Makanan Walet, Agar Walet Betah di Gedung

Diposting pada
WNG'

Cara membuat makanan walet. Jika anda dapat mengadakan suara walet yang berkualitas juga pakan atau makanan walet secara memadai maka jumlah walet selain akan bertambah juga akan berimbas langsung pada sarang yang dihasilkan. Hal penting lainnya dalam budidaya walet adalah pengadaan pakan yang baik dan cukup. Diantara pakan walet yang digemari walet adalah serangga terbang atau drosophila. Serangga terbang ini juga disebut lalat cuka. Serangga lalat cuka ini bukanlah jenis hama yang akan mengganggu lingkungan pertanian sekitar namun hanya jenis serangga pemakan buah yang mendekati masa busuk atau buah yang terbuka bagian isinya. Namun buah yang utuh bergantung di pohon tak bisa dimakan oleh lalat buah.

Cara Membuat Makanan Walet dari Lalat Cuka

Cara membuat makanan walet/pakan walet dari lalat cuka atau lalat terbang tidaklah sulit selain  karena jenis serangga ini hanya memakan ragi pengurai buah-buahan atau cendawan saja. Maka lalat cuka ini tepat untuk menjadi makanan walet karena juga aman bagi tanaman sekitar rumah walet. Pakan walet jenis lalat cuka ini memiliki daur hidup yang pendek yang kurang dari 2 minggu saja sejak awal telur sampai akhir hidupnya. Hal inilah yang akan membuat produksi serangga jenis lalat cuka ini akan berkembang terus hingga jumlah ribuan. Media tepung serta ragi dan ekstrak buah-buahan yang tidak menimbulkan bau pada rumah walet sehingga rumah walet akan tetap bersih dan tidak berbau yang nantinya dapat membuat walet menjadi tidak nyaman. 

Berikut mari kita lihat cara membuat pakan walet dari serangga atau lalat cuka ini :

  • Gunakan wadah yang besar seperti baskom. Lalu mulailah membuat adonan dengan cara membuat campuran tepung sebanyak 600 gram dan ragi serta tambahkan air panas. Lalu beri ekstrak buah-buahan yang telah diberi cukup akan  biang drosphilla, kemudian aduk rata.
  • Jangan lupa untuk menghindari semut tidak memasuki area adonan tepung maka anda harus meletakkan baskom adonan tersebut tadi dengan tatakan yang berisi air. 
  • Letakkan baskon adonan tadi pada rumah walet namun jangan lupa tutup baskom dengan rajutan kawat ukuran 1cm x 1cm agar cicak tidak dapat masuk ke dalam adonan tepung.
  • Anda harus menambahkan adonan tepung tersebut pada masa 1 bulan sekali untuk menambah banyak akan perkembangan drosphilla tersebut.
  • Setelah itu anda akan melihat perkembangan lalat cuka akan semakin banyak pada media baskom dan adonan tepung dengan ekstrak buah. 

Semoga anda dapat melakukanya dengan baik akan cara membuat makanan walet sehingga jumlah walet juga akan terus bertambah. Yang nantinya akan menjadi usaha walet yang dapat meningkatkan pendapatan tentunya. Selamat mencoba dan jangan abaikan hal kecil seperti kebersihan rumah walet anda.